BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Dalam rangka mengoptimalkan pencegahan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kota Tebing Tinggi, Jasa Raharja Perwakilan Tebing Tinggi melaksanakan sosialisasi program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL) kepada para guru SMA Swasta Ir H Djuanda, Jalan Thamrin No. 125, Pasar Gambir, Kec. Tebing Tinggi, Kota Tebing Tinggi pada Rabu (20/03/2024). Kegiatan ini disambut baik oleh Kepa Sekolah SMA Swasta Ir. H Djuanda, Partogi Sitohang, S.Pd.
Jasa Raharja Perwakilan Tebing Tinggi dalam kesempatan ini diwakili oleh Petugas Jasa Raharja Samsat Tebing Tinggi, Nico Lalo Mangaraja Turnip menyampaikan program ini sebagai bentuk tanggung jawab bersama terhadap keselamatan para pelajar ketika berkendara di jalan raya.
Melalui program PPKL Jasa Raharja mengajak para pengajar di instansi pendidikan sebagai sosok pelopor yang memberikan pesan dan edukasi terkait pentingnya keselamatan berlalu lintas kepada para pelajar. Hal ini didasari pada tingkat kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Provinsi Sumatera Utara didominasi oleh usia pelajar. Nantinya, melalui program PPKL pesan-pesan keselamatan berlalu lintas dapat disisipkan oleh guru pada materi pembelajaran serta pada saat jam pulang sekolah.
“Guru sebagai perwakilan orang tua disekolah dapat membantu menyampaikan pesan-pesan keselamatan untuk para pelajar misalnya berhati-hatilah dalam berkendara, gunakan helm SNI, naik angkutan umum yang benar dan patuhilah rambu lalu lintas,” ujar Nico.
Pada kesempatan itu, Jasa Raharja sekaligus melakukan sosialisasi penggunaan aplikasi Samsat Digital Nasional (SIGNAL) sebagai alternatif pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).
Adanya kegiatan ini diharapkan dapat tercipta keselamatan berlalu lintas, khususnya pada lingkungan pelajar di wilayah Kota Tebing Tinggi.[]