BUMNREVIEW.COM, Jakarta – BATAM – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Kepulauan Riau menjadi tuan rumah dalam rapat koordinasi persiapan posko penyelenggaraan angkutan Lebaran tahun 2025, pada hari Jum’at, 21 Maret 2025. Rapat ini diadakan dalam rangka memastikan kelancaran dan keselamatan penyelenggaraan angkutan Lebaran di Pelabuhan Telaga Punggur.
Rapat koordinasi tersebut dipimpin langsung oleh Kepala BPTD kelas II Provinsi Kepulauan Riau, Dini Kusumahati dengan tujuan untuk membahas berbagai langkah strategis yang perlu diambil guna mengoptimalkan persiapan dan penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025. Dalam rapat ini, berbagai instansi terkait, termasuk PT Jasa Raharja, berkolaborasi dan bersinergi untuk memastikan agar pelaksanaan angkutan Lebaran berjalan aman, lancar, dan sesuai dengan standar keselamatan yang berlaku.
Kepala Jasa Raharja Kantor Wilayah Kepulauan Riau, Gentur Anggoro Waseso, menyampaikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini, “Terima kasih kepada seluruh stakeholder sudah berkenan hadir di PT jasa Raharja untuk mengikuti rapat koordinasi persiapan angkutan lebaran 2025. mari kita jaga komunikasi dan sinergitas dengan baik sehingga mudik aman keluarga nyaman dapat tercipta dengan baik.
Semenatara itu Kepala BPTD Kelas II Provinsi Kepulauan Riau, mengatakan bahwa “kita menyepakati beberapa hal terutama pembatasan penyeberangan angkutan barang saat lebaran kecuali sembako. hal ini harus kita antisipasi, karena mereka biasa menggunakan truk yang bermuatan besar yang dapat menghambat jalannya mudik.
Rapat ini menjadi momen penting dalam memastikan bahwa semua aspek keselamatan dan kelancaran angkutan Lebaran dapat terjaga dengan baik, serta memastikan masyarakat dapat menikmati perjalanan dengan tenang dan aman selama perayaan Idul Fitri tahun 2025. []