BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Denpasar, Bali – Bertempat di Ruang Rapat Utama Polresta Denpasar, Jasa Raharja bersama Polresta Denpasar dan Dinas Perhubungan Kota Denpasar dan Dinas Perhubungan Kabupaten Badung serta stakeholder terkait melaksanakan Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) dalam rangka koordinasi penanganan permasalahan lalu lintas angkutan jalan dan juga persiapan Keselamatan Angkutan Barang dan Angkutan Penumpang menjelang Idul Fitri 2025 di kota Denpasar pada 7 Februari 2025.
Kepala Sub Bagian Pelayanan Jasa Raharja Cabang Bali, Andika Kusuma Jaya yang mewakili Kepala Jasa Raharja Cabang Bali menyampaikan di dalam rapat tersebut bahwa kegiatan ini merupakan hal yang sangat penting dimana seluruh stakeholder yang juga hadir akan mengetahui permasalahan yang terjadi di lapangan serta akan menghasilkan kebijakan-kebijakan yang efektif.
“Memang Jasa Raharja sebagai Pilar Kelima yaitu penanganan pasca kecelakaan namun kami juga melakukan kegiatan-kegiatan preventif kecelakaan lalu lintas, pemasangan himbauan tertib berlalu lintas, sosialisasi hingga melaksanakan mobil unit Kesehatan keliling yang diperuntukan supir-supir kendaraan dengan tujuan menurukan angka kecelakaan lalu lintas” jelasnya.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan seluruh anggota FKLL yang hadir pada rapat mengetahui persoalannya yang muncul serta formula merumuskan kebijakan yang tepat dalam hal mengatasi permasalahan tersebut. Di tempat lain Kepala Jasa Raharja Cabang Bali, Benyamin Bob Panjaitan, SE, QRMP, PIA menyampaikan bahwa kegiatan ini bentuk kesiapan seluruh Stakeholder Denpasar dan Bali untuk memeriksa sarana dan prasarana sesuai kebutuhan keselamatan di jalan agar masyarakat yang akan melakukan mudik nanti merasakan aman dan nyaman pada Lebaran tahun 2025. []