Jasa Raharja Bandung Gelar Sosialisasi Disiplin Perlintasan Sebidang Kolaborasi Dengan Komunitas Edan Sepur

BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Bandung – Cukup banyaknya pelanggaran yang terjadi di Perlintasan Sebidang menjadi perhatian seluruh pihak, tidak terkecuali Jasa Raharja Bandung. Pada tanggal 16 Agustus 2025 lalu Jasa Raharja berkesempatan hadir dalam kegiatan Sosialisasi Disiplin Perlintasan Sebidang yang diinisiasi oleh Relawan Komunitas Edan Sepur dan didukung Relawan Se Jawa Barat Bagian Selatan yang terdiri dari Railfans Cimahi, Garut Railfans, Railfans Cianjur dalam menyambut HUT RI ke 80 yang bertempat di pintu perlintasan jalan Laswi/ Pusdiklat PT KAI di Bandung.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk tidak melanggar peraturan lalu lintas khususnya pada perlintasan sebidang. Diketahui beberapa pelanggaran seperti menerobos palang pintu, melawan arah dan lainnya yang dapat membahayakan pengendara dan juga dapat mempengaruhi operasional Kereta Api.

Pada kegiatan tersebut di hadiri oleh Agus Eko Utomo, Senior Manager KAI Commuter Wilayah 2 Bandung, Mulyadi, Manager PAM OPKA KAI DAOP 2 Bandung yang di dampingi oleh Pj Bidang Asuransi Jasa Raharja Bandung Suko Yanuarto. Banyak dari instansi terkait selain PT KAI Daop 2 Bandung dan Jasa Raharja Bandung yang ikut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu BTP Bandung, Dishub Prov Jabar, Dishub Kota Bandung, Satpol PP Kota Bandung, Diskominfo Kota Bandung dan PT.KCI Wilayah 2 Bandung.

Senior Manager KAI Commuter Wilayah 2 Bandung, Agus Eko Utomo mengatakan, tujuan dari sosialisasi serentak tersebut adalah untuk menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya mengutamakan perjalanan kereta api dan keselamatan di perlintasan sebidang.  Hal ini tentu satu tujuan bersama Jasa Raharja yang mempunyai program pencegahan kecelakaan lalu lintas. Selain sosialisasi dengan pengeras suara, bentangan spanduk dan flyer keselamatan lalu lintas yang dibawa oleh para peserta kegiatan juga dilakukan pemasangan helm gratis kepada pengendara sepeda motor yang kedapatan tidak memakai helm saat berhenti menunggu kereta api melintas. Hal ini sebagai bagian edukasi pentingnya pengendara motor melengkapi fasilitas keselamatan diri selama dalam perjalanan di jalan raya.

Jasa Raharja Bandung memberikan apresiasi yang tinggi kepada Relawan Edan Sepur yang tidak kenal lelah memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati saat melewati perlintasan sebidang. Dengan hadirnya komunitas tersebut kita harapkan dapat menekan sejumlah kecelakaan lalu lintas khususnya terjadi diperlintasan sebidang. []