BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Mataram-Jasa Raharja Cabang Nusa Tengara Barat melakukan kunjungan serta koordinasi di RSUD Provinsi Nusa Tenggara Barat, dalam hal ini yang melaksanakan survey serta kunjungan ke Rumah Sakit Provinsi Nusa Tenggara Barat adalah Kepala Unit HC & Umum Budi Purwanto bersama Kepala Jaminan Pembiayan Kesehatan dr. Ng Phi Shi, M.Kes Kamis 16 November 2023.
Pada koordinasi tersebut Kepala Unit HC & Umum Budi Purwanto berkoordinasi dengan Kepala Jaminan Pembiayan Kesehatan dr. Ng Phi Shi, M.Kes terkait dengan tagihan Rumah Sakit atau Over Booking bagi korban kecelakaan lalu lintas yang masuk dalam lingkup jaminan Jasa Raharja, Budi menambahkan bahwa sekiranya khusus tagihan bagi korban kecelakaan lalu lintas dapat nya menjadi prioritas utama mengingat sesuai dengan KPI Jasa Raharja bahwa maksimal selama 14 hari setelah korban keluar dari RS Jasa Raharja, selain dari pada itu Kanit HC & Umum juga melaksanakan kegiatan pasca bayar dimana bagi korban yang telah menerima santunan Jasa Raharja wajib dilakukan survey pasca bayar terkait dengan bagaimana pelayanan Jasa Raharja serta yang terpenting adalah tidak ada nya potongan dalam penyerahan santunan Jasa Raharja.
Jasa Raharja Cabang Nusa Tenggara Barat terus berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi korban kecelakaan lalu lintas sebagai salah satu upaya dalam pengawasan yang melekat terhadap korban kecelakaan lalu lintas. []