BUMNREVIEW.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Utama Jawa Barat melepas sebanyak 15 bus, pada program Mudik Gratis Bareng BUMN tahun 2025. Kepala PT Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat, Hendriawanto mengungkapkan, sebagaimana tahun tahun sebelumnya, untuk program Mudik Gratis tahun 2025 ini, pihaknya berkolaborasi dengan Pemprov Jawa Barat, “Dalam hal ini Dinas Perhubungan. Jadi Jasa Raharja mendukung Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam memfasilitasi mudik gratis untuk masyarakat Jawa Barat,” ujarnya Kamis (27/3/2025). Hendri menjelaskan, tahun ini jumlah bus yang disediakan total 15 bus. “Satu bus itu ada 48 Penumpang, sehingga totalnya itu adalah 720 orang penumpang,” katanya.
Dari 15 bus yang diberangkatkan Jasa Raharja hari Kamis ini di Terminal Cicaheum Kota Bandung melayani tujuan, Yakni masing masing 2 bus tujuan Bandung ke Surabaya, 1 Bus Tujuan Bandung ke Malang. Lalu 3 bus tujuan Bandung ke Klaten, 3 Bus Bandung tujuan Sragen, 3 Bus Bandung tujuan Sukoharjo serta 3 bus tujuan Bandung ke Wonogiri. “Pemberangkatan ke 15 Bus mudik Gratis kali ini, Hendri menyampaikan berjalan dengan baik sesuai dengan ekspektasi dan harapan bersama. “Dan semua penumpang yang kita antar hari ini semoga selamat sampai tujuan,” ujarnya.
Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, Jasa Raharja Wilayah Jawa Barat mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam menciptakan budaya keselamatan berlalu lintas yang lebih baik. “Mari kita jadikan setiap perjalanan mudik Lebaran 2025 sebagai momen yang aman, nyaman, dan penuh kebahagiaan, di mana setiap langkah kita di jalan raya dilandasi oleh kesadaran akan pentingnya keselamatan.” ungkap Hendri. “Sinergi dan kolaborasi dari semua pihak, kita dapat mewujudkan impian mudik Lebaran yang bebas dari kecelakaan, sehingga setiap keluarga dapat berkumpul dan merayakan hari kemenangan dengan penuh sukacita dan Bahagia, Pungkas Hendri.” []