BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Pada hari Rabu (01/10/2025), PT Jasa Raharja Wilayah Nusa Tenggara Barat melaksanakan kegiatan Upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025. Upacara karyawan/ti Loket Kantor Wilayah NTB, karyawan/ti dari PT Jasa Raharja Putera Branch Mataram, serta pegawai dari ASABRI.
Peringatan tahun ini mengusung tema adalah “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya”. Dalam amanatnya, Kepala Wilayah PT Jasa Raharja NTB, Soleh menekankan pentingnya nilai-nilai Pancasila sebagai landasan bangsa Indonesia dalam mencapai kemajuan dan persatuan, serta sebagai pedoman dalam mewujudkan Indonesia Emas pada tahun 2045. Ia juga mengingatkan seluruh pegawai untuk terus menjunjung tinggi semangat gotong royong dan integritas dalam menjalankan tugas dan pelayanan kepada masyarakat.
Soleh turut mengucapkan Selamat memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025. Ia menjelaskan bahwa pelaksanaan upacara ini merupakan momentum untuk mengenang kembali, memperkuat serta menanamkan ideologi bangsa Indonesia, yaitu Pancasila.
”Dengan semangat Hari Kesaktian Pancasila, Jasa Raharja NTB berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta mendukung program-program pemerintah demi kemajuan bangsa dan negara,” ucapnya.[]






