BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Jakarta Rabu 5 Juli 2023. PT Jasa Raharja DKI Jakarta meyampaikan pesan untuk tertib berlalu lintas dan Keselamatan berlalu lintas pada acara Pemilihan Abdi Yasa (Pengemudi) Teladan Tingkat Provinsi DKI Jakarta 2023 yang digelar Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta.
Acara ini di tujukan agar kesadaran pera pengemudi khususnya angkutan umum semakin tertib berlalulintas, dalam melaksanakan tugasnya melayani masyarakat di Provinsi DKI Jakarta. Pada kesempatan ini, Fungsional Muda TK 1 PT Jasa Raharja Cabang Utama DKI Jakarta menyampaikan tugas pokok dan fungsi Jasa Raharja dan Pentingnya tertib berlalu lintas.
Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama DKI Jakarta, Suhadi, menyampaikan dalam memberikan santunan Jasa Raharja kepada korban kecelakaan penumpang angkutan umum dan Lalu lintas Jalan, sumber dana berasal dari iuran wajib yang di bayarkan oleh penumpang yang menggunakan angkutan umum resmi dan juga berasal dari Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan yang di kutip saat membayar pajak kendaraan bermotor di kantor samsat setiap tahunnya.[]