BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Memberikan pelayanan terbaik kepada korban kecelakaan menjadi komitmen Jasa Raharja . Untuk mewujudkannya hari ini, Rabu (8/2/2023) Jasa Raharja Lampung melakukan perpanjangan kerjasama dengan rumah sakit Budi Medika.
Kepala Jasa Raharja Lampung M Zulham Pane menuturkan akan komitmen Jasa Raharja yang akan memberikan pelayanan terbaik kepada setiap korban kecelakaan.
“Untuk mewujudkannya tentu saja Jasa Raharja tidak bisa sendiri namun bergandengan tangan bersama mitra salah satunya mitra rumah sakit. Hari ini melalui penandatanganan perpanjangan kerjasama dengan rumah sakit Budi Medika, kami berkomitmen untuk mewujudkannya, ” ujar M Zulham Pane.
Lebih lanjut ia menjelaskan secara keseluruhan isi dari kerjasama ini adalah tentang penanganan dan penyelesaian santunan kecelakaan penumpang umum dan lalu lintas jalan.
Sebelumnya Jasa Raharja juga telah melakukan kerja sama dengan lebih dari 60 RS di Lampung. Diharapkan dengan adanya kerjasama ini dapat memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat yang mengalami kecelakaan. []