Pendataan Kendaraan Bermotor di Sesetan, Jasa Raharja Bali Ikut Serta Bersama Dengan Tim Pembina Samsat Wilayah Denpasar

Samsat Wilayah Denpasar

BUMNREVIEW.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Bali melalui petugas yang bertugas di Samsat Kota Denpasar turut berpartisipasi dalam kegiatan razia gabungan pendataan kendaraan bermotor yang dilaksanakan di wilayah Sesetan, Denpasar, pada Rabu (27/08).

Kegiatan ini merupakan sinergi Tim Pembina Samsat Denpasar yang terdiri dari Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Kepolisian, dan Jasa Raharja, serta mendapat dukungan penuh dari Dinas Perhubungan Kota Denpasar. Razia gabungan ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam melakukan kewajiban pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), sekaligus memastikan kelengkapan administrasi kendaraan bermotor.

Meski pelaksanaan kegiatan sempat diguyur hujan gerimis, semangat Tim Razia Gabungan tidak surut. Seluruh petugas tetap sigap melaksanakan pendataan kendaraan bermotor dan memberikan edukasi langsung kepada masyarakat.

Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Denpasar, Novi Satriani, menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini, masyarakat diharapkan semakin memahami pentingnya taat administrasi kendaraan. “Kepatuhan dalam membayar pajak kendaraan dan SWDKLLJ tidak hanya sebagai kewajiban administrasi, tetapi juga bentuk kontribusi untuk pembangunan daerah dan perlindungan bagi pengguna jalan. SWDKLLJ memberikan manfaat berupa santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujar Novi.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin disiplin dalam memenuhi kewajiban terkait kendaraan bermotor, sehingga dapat mendukung terciptanya ketertiban lalu lintas serta memberikan perlindungan yang lebih luas bagi masyarakat.[]