BUMNREVIEW.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Bali melalui Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Jembrana, Roby Septianto, turut serta dalam kegiatan Rapat Koordinasi Kesiapan Pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) bersama para stakeholder terkait yang dilaksanakan di Polres Jembrana, Senin (20/10).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., dan dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), instansi pemerintah, TNI, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, BPBD, dan perwakilan dari PT Jasa Raharja.
Dalam arahannya, Kapolres Jembrana menegaskan pentingnya sinergitas seluruh unsur terkait guna memastikan situasi keamanan, keselamatan, dan kelancaran arus lalu lintas selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Periode Nataru dikenal dengan meningkatnya mobilitas masyarakat, sehingga kesiapan dan koordinasi lintas sektor menjadi hal yang sangat krusial.
Pada kesempatan tersebut, perwakilan PT Jasa Raharja juga menyampaikan dukungan penuh terhadap langkah-langkah pengamanan yang dilakukan, khususnya dalam aspek pencegahan kecelakaan lalu lintas dan penanganan korban kecelakaan jalan.
“PT Jasa Raharja berkomitmen untuk selalu bersinergi dengan Kepolisian, Dinas Perhubungan, dan instansi terkait lainnya dalam upaya menciptakan perjalanan yang aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya menjelang masa libur panjang Natal dan Tahun Baru,” ujar Roby Septianto.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh pihak dapat meningkatkan koordinasi dan kesiapan bersama dalam menghadapi arus mudik dan balik Nataru 2025/2026, sehingga tercipta suasana yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kabupaten Jembrana. []






