BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Jasa Raharja Cabang Tarakan terus memperkuat komitmen dalam mendukung keselamatan berlalu lintas melalui sinergi dengan berbagai pihak. Salah satunya dengan menghadiri Forum Kecelakaan Lalu Lintas (FKLL) yang digelar oleh Polres Tarakan, sebagai wadah koordinasi dalam upaya menekan angka kecelakaan di wilayah Kota Tarakan dan sekitarnya. Rabu (24/09/2025).
Forum ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, mulai dari Jasa Raharja Cabang Tarakan, Satuan Lalu Lintas Polres Tarakan, instansi pemerintah terkait, hingga perwakilan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, dibahas berbagai isu strategis terkait data kecelakaan, analisis penyebab, hingga langkah preventif yang dapat dilakukan secara bersama.
Kakanwil PT. Jasa Raharja Kalimantan Timur Wanda P.Asmoro melalui Kepala PT Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa forum ini menjadi ruang penting untuk menyatukan visi dan aksi nyata di lapangan. “Kami siap berkolaborasi dengan Polres Tarakan dan instansi terkait untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas. Melalui forum ini, kita bisa menyusun langkah yang lebih terarah, mulai dari edukasi, penegakan hukum, hingga penanganan korban kecelakaan,” ujarnya.
Kasat Lantas Polres Tarakan AKP Rudika Harto Kanajiri menambahkan bahwa kerja sama lintas sektor sangat diperlukan. “Keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama. Dengan sinergi antara kepolisian, Jasa Raharja, dan stakeholder lainnya, diharapkan angka kecelakaan dapat ditekan secara signifikan,” jelasnya.
Melalui Forum Kecelakaan Lalu Lintas ini, Jasa Raharja Cabang Tarakan menegaskan komitmennya tidak hanya dalam memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan lalu lintas, tetapi juga berperan aktif dalam upaya pencegahan melalui kolaborasi strategis dengan aparat kepolisian dan pemerintah daerah. []






