Tingkatkan Kepatuhan Angkutan Penumpang Umum, Jasa Raharja Kalimantan Barat Sambangi Pemilik Kapal Wisata di Mempawah

jasa raharja kalbar

BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Mempawah – PT Jasa Raharja terus menjalankan perannya untuk memberikan kepastian jaminan bagi penumpang kapal laut yang beroperasi mengangkut penumpang, untuk memastikan bahwa setiap penumpang diberikan perlindungan dasar, Jasa Raharja Wilayah Kalimantan Barat melalui Supervisor Samsat Mempawah, Dian Primayudi bersama Dinas Perhubungan Mempawah melakukan kunjungan dan sosilisasi kepada pemilik kapal wisata di Kab. Mempawah, pada Sabtu (17/05/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi terkait kelengkapan administrasi pengoperasian kapal, yang menjadi dasar PT Jasa Raharja dalam melakukan pengutipan Iuran Wajib Kapal Laut (IWKL), serta penertiban kapal penumpang agar memenuhi kewajiban untuk memberikan perlindungan dasar kepada penumpang. Hal ini sejalan dengan upaya meningkatkan keselamatan dan kenyamanan dalam perjalanan laut.

Dalam kesempatan tersebut, Dian Primayudi menyampaikan kepada para pemilik kapal mengenai pentingnya memberikan perlindungan dasar bagi penumpang kapal, khususnya wisatawan yang bepergian menuju Pulau Temajok Bay Resort, Mempawah.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta sistem transportasi laut yang lebih aman dan terjamin, yang pada akhirnya mendukung tercapainya visi Jasa Raharja dalam memberikan rasa aman dan perlindungan kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Mempawah dan sekitarnya. []