BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Ogan Komering Ulu – Petugas Jasa Raharja Perwakilan Baturaja Insan Kamil pada Minggu 07/04/2024 melaksanakan giat pengobatan gratis (MUKL), agenda kali ini giat dilaksanakan di Pos Pelayanan Lebaran 2024 SPBU Batu Kuning. Bekerja sama dengan Polres OKU, kegiatan cek kesehatan dan pengobatan gratis ini merupakan bentuk kepedulian Jasa Raharja dengan para petugas Pos Pelayanan Lebaran 2024 serta para pemudik dari dalam maupun luar daerah, dan masyarakat sekitar SPBU Batu Kuning untuk memastikan bahwa para petugas dan pemudik selalu sehat dan diberikan stamina yang optimal.
Kepala Jasa Raharja Perwakilan Baturaja, Krisnoadi Kusumo Nugroho menyampaikan giat Mobil Unit Keselamatan Lalu Lintas (MUKL) ini memang ditujukan khusus untuk para petugas penjaga Pos Pelayanan Lebaran 2024 serta para pemudik dan masyarakat sekitar. Adapun kegiatan ini melibatkan tim medis Dinas Kesehatan OKU yakni 1 orang Dokter dan 1 orang Perawat.
Selain itu, Krisnoadi juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Jasa Raharja untuk terus mendukung kelancaran serta keamanan mudik lebaran. Krisnoadi juga berharap bahwa kegiatan ini dapat mengurangi angka kecelakaan lalu lintas jalan. []






