BUMNREVIEW.COM, Jakarta – Dalam Upaya pencegahan kecelakaan, Jasa Raharja Cabang Purwokerto bersama dengan stakeholder di Kabupaten Banyumas melaksanakan diskusi Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin 6 Oktober 2025 di Satlantas Polresta Banyumas.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Satlantas Polresta Banyumas bersama Jasa Raharja dan dihadiri oleh 5 pilar keselamatan lalu lintas. Topik utama pembahasan pada diskusi kali ini adalah penanganan blackspot dengan membuat suatu kegiatan upaya pencegahan kecelakaan sesuai dengan tugas dan wewenang masing-masing stakeholder.
Jasa Raharja sebagai bagian dari Forum Komunikasi Lalu Lintas, akan senantiasa mendukung dan berpartisipasi dalam setiap kegiatan pencegahan kecelakaan. Hal ini sejalan dengan tugas dan fungsi Jasa Raharja yaitu melaksanakan penanganan pra dan pasca kejadian, memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat melalui 2 (dua) program pertanggungan wajib yaitu, Asuransi Kecelakaan Penumpang Alat Angkutan Umum yang dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang serta Asuransi Tanggung Jawab menurut Hukum Terhadap Pihak Ketiga yang dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang No. 34 Tahun 1964 tentang Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan.
Dalam upaya menurunkan tingkat kecelakaan, Jasa Raharja Cabang Purwokerto akan berperan aktif dan berkolaborasi bersama seluruh stakeholder. Program-program seperti Pelatihan Penanganan Pertama Gawat Darurat (PPGD), Sosialisasi Keselamatan, Safety Riding dan program strategis lainnya akan terus dilaksanakan guna menurunkan tingkat kecelakaan utamanya pada daerah titik rawan laka.
“Kami sangat mendukung segala program upaya pencegahan kecelakaan khususnya di daerah titik rawan laka. Kami juga akan memberikan pelatihan dan sosialisasi keselamatan bersama stakeholder lainnya demi menurunkan tingkat kecelakaan yang dirasa masih tinggi”. Ujar bapak Roy Januar.
Dengan dilaksanakan kegiatan diskusi ini, harapannya sinergitas dari 5 pilar keselamatan akan semakin baik dan setiap upaya pencegahan kecelakaan yang akan dilaksanakan oleh seluruh stakeholder akan mampu membuahkan hasil yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat. []






