Perkuat Koordinasi, Dirlantas Polda Kaltara Sambangi Kantor Jasa Raharja Cabang Tarakan

jasa raharja kaltim


BUMNREVIEW.COM, Jakarta –
Dalam upaya memperkuat sinergi antar-instansi dalam penanganan kecelakaan lalu lintas dan pelayanan kepada masyarakat, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Kalimantan Utara, Kombes Pol Mohamad Syarhan, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Jasa Raharja Cabang Tarakan pada Kamis (15/5/2025). Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Cabang Jasa Raharja Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi, beserta jajaran. Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat kerja sama, membahas berbagai langkah strategis untuk meningkatkan koordinasi, khususnya dalam penanganan kecelakaan lalu lintas dan pelayanan santunan kepada korban.

“Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk terus memperkuat kolaborasi dengan mitra kerja, termasuk Jasa Raharja, yang memiliki peran penting dalam memberikan jaminan dan pelayanan kepada korban kecelakaan,” ujar Kombes Pol Mohamad Syarhan

Sementara itu, Kepala Cabang Jasa Raharja Tarakan menyambut baik kunjungan tersebut. Ia menegaskan pentingnya komunikasi yang intens antara pihak kepolisian dan Jasa Raharja, mengingat waktu penanganan menjadi faktor krusial dalam proses pemberian santunan. Kakanwil PT. Jasa Raharja Kalimantan Timur Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa “Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini. Dengan koordinasi yang baik, kami berharap proses verifikasi dan penyaluran santunan kepada korban bisa dilakukan lebih cepat dan tepat sasaran,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga diisi dengan diskusi terkait implementasi sistem digitalisasi data kecelakaan dan pemanfaatan aplikasi IRSMS (Integrated Road Safety Management System) yang digunakan untuk mempercepat pelaporan dan analisis kecelakaan lalu lintas. Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk meningkatkan pelayanan publik dan membangun sistem yang lebih responsif dalam penanganan kecelakaan di wilayah Kalimantan Utara. []